Monday, August 6, 2012


aku mulai dengan proyek ke-3, menjahit rok boho. menggunakan bahan bolak balik yang aku dan tipah beli dmayestik.

menggunting, menyusun tumpukan rok, dan mulai menjelujur lagi. dan ah! rasanya aku harus menyelesaikan dengan mesin jahit, karena rok boho ini akan banyak mengambil energi ku.

akhirnya aku memutuskan untuk membeli mesin jahit mini, sebagai uji coba.

aku melipat jahitan, dan menunda.

******

search di om goggle, menemukan beberapa pilihan dan harga. akhinya aku memutuskan untuk membeli mesin jahit portable seharga 295.000 dkaskus *sayang, aku search tadi entah kenapa sudah gak ada linknya:d*, lebih murah dbandingkan dengan yang lain, dan posisinya di jakarta.

hari itu juga transaksi ku putuskan, bertemu muka dengan penjual, aku bayarkan sedikit lebih. selesai.

ternyata mesin jahit itu bermerk KRIS yang diimport oleh Ace Hardware. gak pake lama, aku pun kontak ke ace hardware hehehe, deg-degan juga apakah harga di ace lebih murah dari kaskus. CS langsung tanggap dengan type mesin yang ku tanyakan, dan yup benar mesin jahit itu memang ada dengan harga 229.000 saja. sedangkan untuk type yang lebih besar seharga 499.000, sementara dkaskus menawarkan 675rebu, uhuy!.

sempat miris juga melihat selisih harganya, tapi yang menenangkan ku paling tidak mesin jahit itu bukan abal-abal dan djual asal-asal. yippie!

******

dibantu kabay, aku mencoba mesin jahit itu. djamin, kalo cuma mengacu pada buku panduan aku gak akan ngerti apa-apa hihiii. dan dari uji coba dengan kabay, ternyatakan bahwa kami gak tauk cara menggulung benang dengan sekoci baru.

asiknya, aku bisa ke ace hardware dan menanyakan caranya. dan alhamdulilah dengan mudah dketahui.

*******

berpanas sedikit djam makan siang, aku ke pasar minggu. membeli 6 gulung benang merk astra, kancing jepret, kancing hak, kancing kait, kancing kemeja, kancing batok, benang elastis, dan kain puring 4 meter. total kerusakan cukup 54.000 saja.

sepertinya aku sudah siap untuk menempuh hidup baru dengan mesin jahit mini portable KRIS.

selamat untuk diri ku!


2 comments:

  1. salam kenal mba...
    mohon infonya donk mba kemarin wkt tanya stock mesin jahitnya di ace hardware mana ya? soalnya saya sudah tanya kemana2 tapi stock kosong semua.

    terima kasih..

    salam,

    ReplyDelete
  2. wah ceritanya serujuga,,
    nanya dong,
    saya lagi pengen belajar mesin jahit,,
    klo mesin jahit untuk pemula yang cocok yang bagaimana ya?
    yang ekonomis juga harganya,, :)

    Terimakasih sebelumnya

    ReplyDelete